Janji Teco Memainkan Banyak Pemain Muda tak Terbukti, Keok Lagi
bali.jpnn.com, GIANYAR - Janji Stefano ‘Teco’ Cugurra memainkan banyak pemain muda pada turnamen pramusim Piala Presiden 2024 tak terbukti.
Pada laga perdana grup B Piala Presiden 2024 di Stadion Kapten Dipta, kemarin (21/7), Coach Teco justru banyak menurunkan pemain anyar dan asing.
Starting XI Bali United pada laga kemarin banyak diisi para pemain yang kenyang kompetisi.
Di lini tengah ada Brandon Wilson, Kenzo Nambu, dan Mitsuru Maruoka, sementara di sektor penyerang ada Everton Nascimento, ditopang Privat Mbarga dan Rahmat Arjuna.
Rahmat Arjuna adalah salah satu pemain muda milik Bali United yang berumur di bawah U22 sesuai regulasi PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Di lini belakang, Teco memasang Bagas Adi sebagai duet baru bagi Elias Dolah, ditopang oleh Ricky Fajrin dan Andhika Wijaya.
Untuk penjaga gawang, Teco menurunkan Adilson Maringa.
Meski menurunkan pemain dengan kategori terbaik di masing-masing posisi, Bali United tetap saja kalah dari Arema FC di kandangnya sendiri.
Janji pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mememainkan banyak pemain muda tak terbukti pada ajang Piala Presiden 2024, keok lagi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News