Bali United Keok dari Arema FC, Stadion Kapten Dipta tak Lagi Angker
Pada awal pertandingan, Bali United langsung menggebrak dan mengancam gawang Arema FC yang dikawal kiper anyar asal Brasil Lucas Frigeri.
Namun, Arema FC berhasil mencetak gol cepat pada menit ke-11 melalui Salim Tuharea memanfaatkan bola hasil tembakan Charles Lokolingoy yang gagal ditepis kiper Adilson Maringa.
Bali United pun langsung membalas melalui Privat Mbarga dan Mitsuru Maruoka, tetapi gagal menjebol gawang Arema FC.
Babak pertama berakhir dengan skor 0 – 1 untuk keunggulan Arema FC.
Pada babak kedua, Coach Teco mencoba melakukan pergantian pemain untuk menambah daya gedor Bali United.
Beberapa peluang berhasil diperoleh pemain Bali United, tetapi gagal.
Termasuk peluang emas hadiah penalti seusai terjadi pelanggaran keras di sektor pertahanan Arema FC.
Namun, tendangan penalti striker anyar Bali United Everton Nascimento berhasil diblok kiper Lucas Frigeri.
Bali United keok dari Arema FC pada laga perdana kualifikasi Grup B Piala Presiden 2024, Stadion Kapten Dipta tak lagi angker bagi tim tamu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News