Bali United Bukan Lagi Tim Mewah Liga 1, Persib & Persija Paling Wah, Malut United Wow

Kamis, 18 Juli 2024 – 10:56 WIB
Bali United Bukan Lagi Tim Mewah Liga 1, Persib & Persija Paling Wah, Malut United Wow - JPNN.com Bali
Pemain Bali United berlatih di training center Pantai Purnama, Gianyar. Market value Bali United turun drastis setelah melepas 11 pemain bintangnya. Foto: Bali United.

Dilansir dari laman Transfermarkt, harga skuad Bali United, Kamis hari ini (18/7) hanya Rp 69,27 miliar.

Perinciannya, harga kiper Bali United Rp 8 miliar, bek Rp 23,9 miliar, gelandang Rp 22,16 miliar dan striker Rp 15,21 miliar.

Rerata harga pemain Bali United saat ini Rp 2,39 miliar.

Harga pasar pemain Bali United setara dengan Persebaya yang mencapai Rp 65 miliar dan PSIS Semarang dengan market value Rp 62,92 miliar.

Persib Bandung yang baru saja meraih gelar juara Liga 1 2023-2024 memiliki harga pasar sementara paling mahal, yakni mencapai Rp 78,74 miliar.

Posisi kedua ditempati Persija dengan market value Rp 77,96 miliar.

Yang mengejutkan adalah Malut United yang memiliki harga Rp 75,96 miliar setelah mereka melakukan rekrutmen besar-besaran pada awal musim ini.

Borneo FC yang menjadi rising star musim lalu berada di posisi berikutnya dengan harga pasar pemainnya mencapai Rp 72,83 miliar, diikuti PSM Makassar dengan Rp 71,44 miliar.

Pernah memiliki skuad dengan harga Rp 88 miliar beberapa musim lalu, harga pemain Bali United kini turun drastis tinggal Rp 69,27 miliar, kalah dari Persib
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News