Nasib 10 Eks Pemain Bali United Setelah Hengkang: Eber Hingga Jamul Belum Dapat Klub

Selasa, 09 Juli 2024 – 10:24 WIB
Nasib 10 Eks Pemain Bali United Setelah Hengkang: Eber Hingga Jamul Belum Dapat Klub - JPNN.com Bali
Pemain Persib Marc Klok melakukan tekel ke gelandang Bali United Eber Bessa. Eber Bessa belum mendapat klub baru setelah hengkang dari Bali United akhir musim lalu. Foto: Instagram@baliunitedfc

Namun, ada juga yang melanjutkan karier sepak bolanya ke klub luar negeri.

Dia adalah striker Bali United musim lalu, Jefferson Assis.

Jefferson Assis memilih hijrah ke Thai Premier League untuk bergabung dengan klub Lamphun Warriors FC.

Sayangnya, sampai saat ini masih empat mantan pemain Bali United yang belum mendapat kabar bakal kemana akan berlabuh.

Empat pemain itu adalah gelandang serang berkebangsaan Brasil, Eber Bessa.

Pemain sepak bola dengan market value Rp 6.08 miliar ini masih berstatus tanpa klub setelah dilepas Bali United 1 Juli 2024 lalu.

Tiga pemain lainnya adalah bek tengah Jajang Mulyana dan duo gelandang Ramdani Lestaluhu serta Fadil Sausu.

Jajang Mulyana kabarnya diminati Persebaya yang lagi getol memperkuat sektor pertahanan.

Begini nasib 10 eks pemain Bali United setelah hengkang akhir musim lalu: Eber Bessa hingga Jajang Mulyana alias Jamul belum dapat klub baru
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News