Ramdani Lestaluhu Menyusul Hengkang dari Bali United, Responsnya Berkelas
bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United belum berhenti melepas pemain seniornya seusai kompetisi Liga 1 2023-2024 berakhir pekan lalu.
Rabu (5/6) siang, manajemen Bali United kembali mengumumkan melepas gelandang berdarah Tulehu, Maluku, Ramdani Lestaluhu.
Mantan pemain Persija dan PSS Sleman ini sepakat berpisah dengan Bali United setelah dua musim bersama.
“Saya akan selalu mengingat momen indah baik suka maupun duka bersama kalian.
Terima kasih sudah menerima saya menjadi keluarga ini walau hanya sebentar, tetapi sangat bermakna,” ujar Ramdani Lestaluhu dilansir dari laman Bali United.
Meski kerap diturunkan menjadi pemain pengganti dua musim ini, keberadaan Ramdani Lestaluhu sangat dibutuhkan Bali United.
Terbukti Ramdani Lestaluhu berhasil membawa Bali United tetap berada di peringkat lima besar Liga 1 Indonesia.
Oleh karena itu, Ramdani Lestaluhu meminta maaf jika selama dua musim ini ada tingkah dan perbuatannya yang tidak berkenan.
Gelandang senior Ramdani Lestaluhu menyusul lima pemain lainnya hengkang dari Bali United setelah dua musim bersama, responsnya berkelas
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News