Persib Warning Suporter Bali United: Tolong Menghormati Regulasi

Kamis, 16 Mei 2024 – 11:25 WIB
Persib Warning Suporter Bali United: Tolong Menghormati Regulasi - JPNN.com Bali
Stadion Si Jalak Harupat. Vice Presiden Operational PT Persib Bandung Bermartabat Andang Ruhiat meminta suporter Bali United tidak datang ke Stadion Si Jalak Harupat pada leg kedua babak Championship Series, Sabtu (18/5) mendatang. Foto: Sutanto Nurhadi Permana/persibcoid

Larangan suporter tim tamu datang menyaksikan laga di kandang lawan tertuang pada Pasal 51 ayat 6 Regulasi Liga 1 2023/24 dan Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023.

Konsekuensi atas pelanggaran regulasi akan menghasilkan hukuman Komisi Disiplin (Komdis) PSSI, baik untuk klub tuan rumah maupun tim tamu.

“Kami tidak lelah untuk mengingatkan suporter tim tamu untuk tidak hadir menyaksikan pertandingan leg kedua semifinal di Stadion Si Jalak Harupat.

Ini laga penting untuk kedua tim.

Jadi, mari menyukseskan bersama-sama,” tutur Andang Ruhiat.

Bermain dengan intensitas tinggi sejak menit awal pertandingan, kedua kesebelasan mengakhiri laga dengan skor 1 – 1 pada leg pertama babak Championship Series.

Bali United mencetak gol terlebih dahulu melalui Jefferson Assis menit ke-83, tetapi mampu dibalas striker Persib David da Silva menit ke – 90 + 9. (lia/JPNN)

Vice Presiden Operational PT Persib Bandung Bermartabat Andang Ruhiat meminta suporter Bali United tidak datang ke Stadion Si Jalak Harupat.

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News