Media ASEAN Sorot Laga Bali United vs Persib, Pertama Bertanding di Pinggir Laut

Minggu, 12 Mei 2024 – 14:20 WIB
Media ASEAN Sorot Laga Bali United vs Persib, Pertama Bertanding di Pinggir Laut  - JPNN.com Bali
Para pemain Bali United Youth saat berlatih di training center Pantai Purnama dengan view laut. Laga Championship Series antara Bali United kontra Persib akan berlangsung di fasilitas latihan ini, Selasa (14/5) besok. Foto: Baliutd.com

Sebelum menjadi tempat laga babak Championship Series Liga 1, lapangan latihan Bali United juga jadi venue Piala Asia U17 Wanita bersama Stadion Kapten Dipta, Gianyar.

Training center Bali United ini juga menjadi tempat berlatih sejumlah kontestan Piala Asia U17 Wanita, seperti Indonesia, Australia, Thailand, Filipina, DPR Korea, Republik Korea Selatan, Jepang dan Cina.

Sebelumnya, pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra kecewa laga penting itu pindah venue plus tanpa penonton.

Menurut Teco, keputusan tersebut justru menguntungkan Persib, tetapi tidak dengan tuan rumah.

Namun, Coach Teco memutuskan legawa dan menerima Keputusan yang diambil PT LIB.

“Yang kasihan adalah suporter Bali United yang mau nonton langsung di stadion, tetapi tidak bisa hadir.

Fokus saat ini tentu harus kerja keras di latihan dan pertandingan untuk bisa punya peluang melaju ke babak final.

Mau tak mau kita harus mengikuti peraturan yang berlaku,” tutur Coach Teco. (lia/JPNN)

Media Aseanfootball yang berbasis di Kuala Lumpur, Malaysia, menyorot laga Bali United versus Persib, pertama bertanding di pinggir laut

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News