Preview RANS Nusantara FC vs Bali United: Ada Misi Balas Dendam Tim Tamu
bali.jpnn.com, BANTUL - Bali United kembali memulai petualangan Liga 1 2023-2024 dengan menantang tuan rumah RANS Nusantara FC pada laga pekan ke-29 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (17/3) malam ini.
Bali United datang ke Yogyakarta dengan tren positif setelah pada laga sebelumnya mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2 – 0.
Hasil berbeda diperoleh RANS Nusantara FC yang meraih hasil minor pada empat laga terakhir saat melawan Arema FC, Dewa United, Persib dan Persik.
Kedatangan Bali United ke Yogyakarta sekaligus menjalankan misi revans lantaran pada leg pertama Liga 1, 15 September 2023 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, kalah dari RANS Nusantara FC dengan skor 1 – 2.
“Masih ada enam pertandingan sisa yang wajib kami bekerja keras di setiap pertandingan,” ujar pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra.
Teco mengatakan Bali United memiliki persiapan yang bagus dan waktu yang cukup untuk melawan RANS Nusantara FC.
Menurut Coach Teco, semua pemain punya semangat dan konsentrasi dalam latihan agar dapat meraih hasil positif.
Oleh karena itu, Bali United tak mau menganggap remeh tuan rumah yang kini dalam tren minor.
Preview RANS Nusantara FC vs Bali United pada laga pekan ke-29 di Stadion Sultan Agung Bantul: Ada misi balas dendam dari tim tamu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News