Liga 1: Gol Tunggal Pemain 17 Tahun Madura United Bikin Persija Tertunduk Malu
Jual beli serangan tak bisa dihindari. Beberapa peluang lahir dari kedua kesebelasan, tetapi tak ada yang bisa dikonversi menjadi gol.
Babak pertama berakhir dengan skor 0 – 0.
Pada babak kedua, pelatih kedua kesebelasan menggunakan taktik pergantian pemain untuk menambah daya gedor.
Pelatih Madura United Mauricio Souza memasukkan Riyatno Abiyoso pada menit ke-62 untuk menggantikan Novan Sasongko dan memasukkan Muhammad Rifki Afrisal pada menit ke-83 menggantikan Salim Tuharea.
Terakhir memasukkan Fachrudin Aryanto dan menarik Feby Ramzy Wirawan.
Juru taktik Persija Thomas Doll melakukan hal yang sama.
Striker muda Rayhan Hannan ditarik keluar lapangan dan digantikan Marko Simic, Dony Tri Pamungkas masuk menggantikan Firza Andika.
Riko Simanjuntak yang underperform ditarik keluar lapangan dan digantikan Rio Fahmi, dan Hanif Sjahbandi masuk menggantikan Ryo Matsumura.
Liga 1: Gol tunggal pemain 17 tahun milik Madura United Muhammad Rifki Afrisal bikin Persija Jakarta tertunduk malu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News