Laga Kandang Bali United Kontra Persis saat Umanis Galungan Terancam Sepi Penonton, Duh

Selasa, 20 Februari 2024 – 14:26 WIB
Laga Kandang Bali United Kontra Persis saat Umanis Galungan Terancam Sepi Penonton, Duh - JPNN.com Bali
Striker IIija Spasojevic berselebrasi seusai menjebol gawang Persis Solo. Coach Teco berharap kehadiran suporter pada laga kandang di Stadion Kapten Dipta, Gianyar. Foto: Baliutdom

bali.jpnn.com, DENPASAR - Laga kandang Bali United pekan ke-26 Liga 1 2023-2024 kontra Persis Solo dijadwalkan berlangsung, Kamis (29/2) mendatang.

Pertandingan ini berlangsung setelah Bali United menuntaskan laga melawan PSM Makassar, Sabtu (24/2) mendatang di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur.

Namun, masalahnya pertandingan tersebut berlangsung dalam suasana umat Hindu Bali melaksanakan perayaan Hari Raya Galungan.

Tepatnya laga yang berlangsung pukul 20.00 WITA berlangsung pada Umanis Galungan alias sehari setelah Hari Raya Galungan.

Pada momen tersebut, umat Hindu Bali masih disibukkan dengan kegiatan persembahyangan.

Laga tersebut pun dikhawatirkan mengurangi animo suporter menonton pertandingan di Stadion Kapten Dipta, Gianyar.

Padahal, pada banyak kesempatan pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra berharap suporter datang menyaksikan laga Serdadu Tridatu kontra Persis.

“Suporter sangat penting untuk kesuksesan sebuah tim, tidak terkecuali dengan Bali United musim ini,” ujar Coach Teco.

Laga kandang Bali United kontra Persis Solo saat Umanis Galungan terancam sepi penonton lantaran berlangsung pada suasana hari raya, duh
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News