Respons Jefferson Assis Cetak Brace ke Gawang Arema FC, 8 Tim Jadi Korban, Amazing
bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United memenangkan laga pekan ke-21 Liga 1 2023-2024 kontra Arema FC di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, kemarin (4/12) dengan skor 3 – 2.
Striker Bali United Jefferson Assis mencetak brace menit ke-15 dan 40, sementara satu gol lagi dicetak dari hasil bunuh diri pemain belakang Arema FC, Johan Alfarizi.
Arema FC hanya membalas dua gol yang dicetak gelandang bertahan Julian Guevara menit ke-43 dan striker Dedik Setiawan menit ke-61.
Apresiasi layak diberikan kepada Jefferson Assis.
Didatangkan Bali United pada 5 Juli 2023 dengan mahar Rp 5,89 miliar, Jefferson Assis telah mencetak sepuluh gol dan dua assist dalam 17 kali penampilannya bersama Bali United.
Striker berdarah Brasil ini meninggalkan perolehan gol striker utama IIija Spasojevic yang baru mencetak lima gol dan satu assist dalam 19 kali pertandingan terakhir.
Total ada delapan tim yang menjadi korban keganasan Jefferson Assis, yakni Arema FC, Madura United, Dewa United, Persis, PSIS, Persikabo 1973, Persebaya dan Borneo FC.
Dari delapan tim Liga 1, Arema FC paling sering dibobol Jefferson Assis, yakni tiga gol, dua pada laga kemarin, satu gol lagi dicetak pada leg pertama Liga 1 2023-2024, 21 Juli silam.
Respons striker Bali United Jefferson Assis setelah mencetak brace ke gawang Arema FC, 8 tim Liga 1 menjadi korban, amazing
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News