Borneo FC Tampil Perkasa, Bali United Gagal Beri Tekanan Persib & PSIS
bali.jpnn.com, GIANYAR - Borneo FC tampil perkasa musim 2023-2024.
Untuk kali kedua, Borneo FC mengalahkan Bali United musim ini.
Borneo FC berhasil mengalahkan tuan rumah Bali United pada laga pekan ke-19 Liga 1 2023-2024 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Minggu (12/11) malam dengan skor 2 – 1.
Ini menjadi kemenangan kedua Borneo FC setelah pada leg pertama di Stadion Segiri, Samarinda mengalahkan Bali United dengan skor 3 – 1.
Kekalahan ini terasa menyakitkan lantaran Bali United hanya bermain dengan sepuluh pemain setelah pada menit ke-38 bek tengah Jajang Mulyana menerima kartu kuning kedua dari wasit.
Apalagi gol kemenangan Borneo FC kontra Bali United terjadi pada menit akhir pertandingan.
Dua gol kemenangan Borneo FC dicetak penyerang berdarah Argentina Felipe Cadenazzi menit ke – 28 melalui titik putih dan menit ke-89.
Bali United hanya menyarangkan satu gol melalui striker Jefferson Assis menit ke-50.
Borneo FC tampil perkasa saat mengalahkan Bali United pada laga pekan ke-19 Liga 1 di Stadion Kapten Dipta. Bali United pun gagal beri tekanan Persib & PSIS
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News