Suporter Bali United Serang Wasit Tajikistan di Medsos, Kalimatnya Pedas

Kamis, 09 November 2023 – 10:39 WIB
Suporter Bali United Serang Wasit Tajikistan di Medsos, Kalimatnya Pedas - JPNN.com Bali
Wasit Tajikistan Nasrullah yang memimpin laga Bali United kontra Central Coast Mariners di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, menjadi sasaran kemarahan suporter yang cenderung berat sebelah. Foto: Instagram @baliunitedfc

bali.jpnn.com, GIANYAR - Bali United menjadi bulan-bulanan wasit Nasrullah Kabirov saat menantang wakil A-League, Central Coast Mariners di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, kemarin (8/11) malam.

Berkali-kali keputusan wasit asal Tajikistan merugikan Bali United dan menguntungkan tim tamu, Central Coast Mariners.

Padahal dari segi statistik, hasil imbang cukup adil bagi kedua kesebelasan.

Namun, wasit Nasrullah Kabirov justru membuat keputusan kontroversial karena jatuhnya pemain Central Coast Mariners Alou Kuol dianggap sebagai sebuah pelanggaran di kotak penalti.

Padahal, sang pemain terlihat hanya diving.

Sang wasit juga merugikan Bali United lantaran tidak memberikan dua hadiah penalti saat Privat Mbarga dan Jefferson Assis handsball dan dijatuhkan pemain lawan di kotak terlarang.

Suporter pun melancarkan protes di laman media sosial Bali United.

Para suporter pun membandingkan wasit AFC berstandar FIFA dengan pengadil lapangan di Liga 1 yang sama saja kualitasnya.

Suporter Bali United serang wasit Tajikistan Nasrullah Kabirov di media sosial (medsos), kalimatnya pedas, Coach Teco merespons
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News