Aji Santoso Puji Bali United Setinggi Langit, Sebut Tim Kuat Liga 1 2023
Kamis, 28 September 2023 – 22:20 WIB

Pelatih Persikabo 1973 Aji Santoso memuji Bali United jelang bentrok pada laga pekan ke-14 Liga 1 2023 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Jumat (29/9) besok. Foto: Instagram @officialpersikabo1973
Mantan pelatih Persebaya ini enggan berkomentar dengan kinerja Bali United yang tidak baik-baik saja.
Menurutnya, dalam sepak bola semua kemungkinan bisa terjadi, baik menang, seri maupun kalah.
“Dalam sepak bola semua bisa terjadi meski beberapa kali pertandingan kami belum menghasilkan (poin).
Mudah-mudahan di Bali ini paling tidak kami bisa mendapatkan poin,” imbuhnya.
Persikabo 1973 masih terdampar di zona degradasi, tepatnya di peringkat ke-17 dari 18 tim yang berkompetisi di Liga 1 dengan sembilan poin.
Laskar Pajajaran baru memetik dua kali kemenangan, tiga kali seri dan delapan kali kalah. (lia/JPNN)
Pelatih Persikabo 1973 Aji Santoso memuji Bali United setinggi langit jelang bentrok di Stadion Kapten Dipta besok, sebut tim kuat Liga 1 2023-2024
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Sumber ANTARA
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News