Liga 1 2023: Arema FC Unggul Passing & Ball Possesion, Persita Solid Bertahan

Sabtu, 16 September 2023 – 18:01 WIB
Liga 1 2023: Arema FC Unggul Passing & Ball Possesion, Persita Solid Bertahan - JPNN.com Bali
Penyerang sayap Persita Heri Susanto dikawal ketat pemain belakang Arema FC Mikael Tata saat kedua kesebelasan bentrok di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Sabtu (16/9). Kedua kesebelasan bermain imbang 0 - 0. Foto: Instagram @persita.official

bali.jpnn.com, GIANYAR - Arema FC gagal keluar dari zona degradasi setelah pada laga pekan ke-12 Liga 1 2023-2024 memetik hasil imbang kontra Persita.

Arema FC mengakhiri pertandingan kontra Persita di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (16/9) sore dengan skor kacamata 0 – 0.

Meski bermain imbang, Arema FC bermain impresif sepanjang laga.

Gustavo Almeida dkk menggempur lini pertahanan Persita yang dikawal Rendy Oscario berkali-kali.

Fakta itu terlihat dari statistik yang dirilis akun resmi PT LIB seusai pertandingan berakhir.

Arema FC menguasai jalannya pertandingan sebanyak 60 persen, sedangkan Persita hanya 40 persen.

Skuad Singo Edan melepaskan sepuluh tembakan ke arah kiper Rendy Oscario, tetapi hanya tiga yang mengarah ke gawang.

Bandingkan dengan pemain Persita yang melepas 11 tembakan, tetapi tak ada satu pun yang mengarah ke gawang Arema FC yang dikawal kiper Filipina, Julian Schwarzer.

Liga 1 2023: Arema FC unggul passing & ball possesion, tetapi Persita solid bertahan saat kedua kesebelasan bentrok pada pekan ke-12
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News