Bali United Beradu dengan Tim Kuat di Grup G Piala AFC 2023, Respons Teco tak Terduga

Jumat, 25 Agustus 2023 – 05:48 WIB
Bali United Beradu dengan Tim Kuat di Grup G Piala AFC 2023, Respons Teco tak Terduga - JPNN.com Bali
Skuad Bali United siap bersaing di Grup G Piala AFC 2023 Zona ASEAN meski melawan tim kuat dari Australia, Malaysia dan Filipina. Foto: Baliutdcom

Terengganu FC merupakan runner up musim lalu Liga Super Malaysia di bawah Johor Darul Takzim FC yang keluar sebagai juara Liga Malaysia.

Wakil Australia, Central Coast Mariners musim lalu menempati posisi runner up A-League Men di bawah Melbourne City FC pada fase regular kompetisi.

Meski beradu dengan tim kuat dari Malaysia, Filipina dan Australia, Coach Teco optimistis dengan perjalanan Bali United di Kompetisi Asia ini.

Pasalnya, Konfederasi Sepak Bola Asia memakai sistem double round robin pada Piala AFC 2023, berbeda dengan musim sebelumnya, masih berjalan dengan sentralisasi dan single match.

Fase grup ini memainkan enam pertandingan dengan sistem home dan away, berjalan mulai 18 September hingga 14 Desember 2023 mendatang.

Oleh karena itu, Coach Teco berani mengatakan sistem baru ini membuat pertandingan fase grup Piala AFC 2023 berjalan lebih menarik.

“Biasanya memang di AFC Cup selalu bermain dengan sistem home dan away.

Situasi ini bagus sekali karena semua tim punya peluang yang sama untuk lolos ke fase berikutnya,” kata Coach Teco. (lia/JPNN)

Bali United beradu dengan tim kuat di Grup G Piala AFC 2023 melawan Terengganu FC, Central Coast Mariners dan Stallion Laguna FC, respons Teco tak terduga

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News