Piala AFC 2023: Bernardo Tavares Puji Yangon United Setinggi Langit, Ternyata
bali.jpnn.com, GIANYAR - Babak kualifikasi Piala AFC 2023-2024 antara tuan rumah PSM Makassar kontra wakil Myanmar, Yangon United, bergulir di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (23/8).
Pertandingan sarat gengsi ini dijadwalkan bergulir Rabu malam pukul 19.00 WITA.
Pelatih Bernardo Tavares mewanti-wanti skuad Pasukan Ramang tidak menjadikan status juara Liga 1 musim 2022-2023 untuk berpuas diri dan merasa di atas angin.
Pasalnya, Yangon United adalah tim terbaik di Liga Myanmar.
Sejak berdiri 2007 silam, Yangon United telah meraih lima gelar juara Myanmar National League dan runner up sebanyak empat kali.
Yangon United juga meraih tiga gelar juara Piala Myanmar dan tiga kali MFF Charity Cup.
Klub yang awalnya bernama Viva FC lalu Air Bagan FC, merupakan langganan di Piala AFC sejak 2012 silam.
Yangon United hanya absen pada Piala AFC musim 2014, 2017 dan 2002.
Piala AFC 2023: Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares memuji Yangon United setinggi langit jelang bentrok di Stadion Kapten Dipta, Rabu (23/8) malam, ternyata
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News