Bali United Remuk di Kandang Lee Man FC, Teco Perlu Tiru Cara Persik Bekuk Persis
bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United babak belur di preliminary Liga Champions Asia (LCA) 2023 setelah kalah telak dari wakil Hong Kong Premier League, Lee Man FC.
Bali United yang menjadi wakil Indonesia takluk dari Lee Man FC dengan skor 1 – 5 di Hong Kong Stadium, Rabu (16/8) malam lalu.
Kekalahan ini membuat mental pemain Bali United down.
Kekalahan telak ini tidak ideal bagi para pemain yang harus bersiap bertandang ke markas Persis di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (19/8) besok.
Namun, IIija Spasojevic dkk mau tidak mau harus segera bangkit demi menjaga peluang bertahan di posisi lima besar klasemen sementara Liga 1 2023-2024.
“Kami mulai fokus kembali di Liga 1 karena jadwal terdekat menghadapi Persis Solo,” ujar Coach Teco dilansir dari laman klub.
Beruntung Bali United punya referensi ideal untuk mengalahkan Persis Solo di kandangnya sendiri, Stadion Manahan.
Iya, Bali United punya modal laga terakhir Persis Solo kontra Persik di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (12/8) lalu.
Bali United remuk di kandang wakil Hong Kong, Lee Man FC, pada babak preliminary LCA 2023, Coach Teco perlu tiru cara Persik membekuk Persis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News