Klasemen Liga 1 2023 Setelah Rans FC Bungkam Arema FC: PSIS Perkasa, DU Hancur Lebur

Selasa, 15 Agustus 2023 – 06:45 WIB
Klasemen Liga 1 2023 Setelah Rans FC Bungkam Arema FC: PSIS Perkasa, DU Hancur Lebur - JPNN.com Bali
Klasemen Liga 1 2023-2024 kembali bergerak dinamis setelah Rans Nusantara FC mengalahkan tuan rumah Arema FC, dan PSIS Semarang mengalahkan Dewa United. Foto: Instagram @liga1macth

bali.jpnn.com, DENPASAR - Klasemen Liga 1 2023-2023 kembali bergerak dinamis setelah dua laga bergulir di tempat berbeda kemarin.

Laga pertama berlangsung sore hari antara Dewa United (DU) melawan PSIS Semarang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, sedangkan pertandingan kedua antara Arema FC kontra Rans Nusantara FC di Stadion Kapten Dipta, Gianyar.

Pada laga terakhir, tim tamu Rans Nusantara FC berhasil mengalahkan Arema FC dengan skor tipis 1 – 0.

Gol tunggal klub milik pesohor Raffi Ahmad ini lahir pada babak pertama, tepatnya pada menit ke-27 melalui Zidana Pramudya Afandi.

Kemenangan ini mengatrol peringkat Rans Nusantara FC ke posisi runner up klasemen sementara Liga 1 dengan 15 poin, hasil dari empat kali menang, tiga kali seri dan sekali kalah.

Taktik Eduardo Almeida sukses menghentikan laju para penyerang Arema FC yang berambisi memetik kemenangan perdana di Stadion Kapten Dipta, Gianyar.

Taktik Eduardo Almeida bersama Rans Nusantara FC berhasil mengalahkan tim papan atas Liga 1, seperti Persikabo 1973, Bhayangkara FC (BFC), Madura United (MU) dan kini Arema FC.

Rans Nusantara FC juga menahan imbang Persebaya, PSS Sleman dan Borneo FC, dan hanya sekali kalah saat melawan Persita.

Klasemen Liga 1 2023-2024 bergerak dinamis setelah Rans Nusantara FC membungkam Arema FC: PSIS Semarang perkasa, Dewa United (DU) hancur lebur
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News