Liga 1 Makan Korban, Luis Milla Mundur dari Persib Bandung
Mantan pelatih Timnas Indonesia ini secara khusus menyampaikan apresiasi atas dukungan yang telah diberikan.
"Terima kasih Persib, teman-teman semua dan orang-orang sekitar yang selama ini sudah sabar dan memberikan cinta dan kasih sayang serta support,” ucap Luis Milla.
Persib Bandung lalu menunjuk Yaya Sunarya untuk menjadi pelatih sementara dibantu Bayu Eka Sari dan Luizinho Passos.
Persib akan bergerak secepat dan setepat mungkin dalam mencari pelatih pengganti.
Sinyal Luis Milla bakal hengkang seusai laga pekan ketiga sebenarnya mulai terkuak ketika manajemen mengucapkan kalimat hatur nuhun di laman resmi klub.
Manajemen mengucapkan terima kasih kepada Luis Milla dan dua asisten pelatihnya yang memutuskan mundur secara tiba-tiba.
“Persoalan pribadi menjadi alasan.
Untuk bisa menyelesaikan persoalan itu, Milla harus kembali ke Spanyol dan mencurahkan segenap perhatian dan konsentrasinya,” tulis manajemen Persib Bandung dalam pernyataan tertulisnya.
Liga 1 musim 2023-2024 yang baru memasuki pekan ketiga makan korban, pelatih kawakan Luis Milla memutuskan mundur dari Persib Bandung
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News