Total Football Ala Borneo FC Bikin Bali United Tak Berkutik, Matheus Pato Berkelas

bali.jpnn.com, SAMARINDA - Ambisi pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra membawa pulang poin saat bentrok melawan Borneo FC, Sabtu (8/7) malam di Stadion Segiri, Samarinda, gagal total.
Alih-alih bermain rapi dan solid, Bali United justru takluk dengan gaya total football ala Borneo FC, yang mendominasi jalannya pertandingan.
Borneo FC sukses membungkam Bali United dengan skor 3 – 1.
Bali United terlebih dahulu mencetak gol melalui tandukan penyerang sayap Privat Mbarga menit ke – 48, tetapi berhasil dibalas tiga gol oleh skuad Pesut Etam.
Top skor Liga 1 musim 2022, Matheus Pato tampil apik sepanjang laga dan mencetak brace melalui titik putih pada menit ke-56 dan 67.
Satu gol lagi dicetak Terens Puhiri menit ke - 60.
Pada laga yang berlangsung pukul 20.00 WITA, Bali United seperti belajar sepak bola saat melawan Borneo FC.
Keberanian Coach Teco memainkan striker anyar Jefferson de Assis dan mengistirahatkan IIija Spasojevic, tidak banyak membantu.
Total Football ala Borneo FC yang dipraktekkan pelatih Pieter Huistra bikin Bali United tak berkutik, striker Matheus Pato berkelas
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News