Ada Peran Nick Van der Velden Rekrut Bek Asing Belanda, Ingin Kembali ke Bali United
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kuota pemain asing Bali United akhirnya terpenuhi.
Berdasarkan regulasi anyar, setiap klub bisa merekrut lima pemain asing bebas plus satu dari ASEAN.
Lima pemain asing itu antara lain Eber Bessa, Privat Mbarga, Brwa Nouri, Adilson Maringa dan satu lagi rumornya adalah pemain dari klub Eredivise, FC Emmen, Keziah Veendorp.
Untuk kuota pemain ASEAN diisi jebolan Thai League, Elias Dolah yang direkrut dari Port FC.
Namun, nama Keziah Veendorp dan Elias belum diumumkan manajemen lantaran masih berlaga di negaranya.
Keziah Veendorp masih menuntaskan kompetisi di Liga Belanda, sedangkan Elias Dolah memenuhi panggilan Timnas Thailand untuk laga FIFA Matchday.
Untuk kepastian jadi tidaknya memperkuat Bali United, masih menunggu pengumuman dari manajemen.
Yang pasti, Bos Bali United Pieter Tanuri blak-blakan mengucapkan terima kasih kepada mantan gelandang Serdadu Tridatu Nick Van der Velden yang ikut membantu manajemen merekrut pemain dari Liga Belanda.
Ada peran mantan gelandang Bali United Nick Van der Velden merekrut bek kanan asing Belanda, VDV ingin kembali ke Bali United jadi pelatih
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News