Update Bali United Training Center: Tambah 4 Lapangan Latihan, Interior Tribune Utama Wow

Sabtu, 15 April 2023 – 20:00 WIB
Update Bali United Training Center: Tambah 4 Lapangan Latihan, Interior Tribune Utama Wow - JPNN.com Bali
Pekerja tengah mengerjakan tribune utama Bali United Training Center di Pantai Purnama, Gianyar. Foto: Baliutdcom

Setelah leveling lahan, ada proses pembuatan sistem drainase.

Tujuannya agar jika hujan turun, air dapat diserap ke tanah dengan baik.

“Tahap selanjutnya pengisian material drainase dan media tanam, pembuatan sistem irigasi untuk pengairan lapangan, serta penanaman rumput,” ujar Sugihya Artha Dwipayani dilansir dari laman Bali United.

Jika semua proses di atas selesai, diperlukan waktu masa tunggu sekitar enam bulan agar pembentukan lapangan sempurna.

"Dibutuhkan waktu sekitar enam bulan agar pembentukan lapangan terlihat sempurna dan target bisa digunakan bulan Oktober 2023 mendatang," kata Ana, sapaan akrabnya 

Untuk pembangunan tribune utama sudah memasuki tahap interior.

Beberapa peralatan gym dan locker room sudah terpasang.  

“Untuk tribune utama, rencananya akan rampung pada Agustus 2023 mendatang,” paparnya. (lia/JPNN)

Update Bali United Training Center: Kini tambah 4 lapangan latihan, desain interior tribune utama terkesan wow

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News