Bali United Terpuruk, Laga Kontra Persib Jadi Hari Penghakiman Coach Teco

Meski tak lagi mengandalkan long pass dan serangan dari sayap seperti musim lalu dan awal musim ini, tetapi transisi permainan cepat yang menjadi andalan Coach Teco saat ini tidak berjalan efektif.
Transisi permainan cepat biasanya bisa berjalan maksimal ketika pemain yang diturunkan masih memiliki tenaga berlebih, mayoritas pemain muda.
Namun, sistem ini tidak berjalan maksimal saat dipraktikkan di lapangan hijau lantaran Bali United dihuni banyak pemain dengan usia di atas rata-rata.
Pemain Bali United akan ngos-ngosan saat sistem ini dipaksakan.
Dampaknya yang terjadi, para pemain Bali United lebih suka mengulur waktu dengan berguling-guling di lapangan hijau saat unggul pada babak pertama.
Wajar kalau kemudian Bali United dibully suporter di media sosial karena tidak lagi menunjukkan kapasitasnya sebagai juara.
Hari penghakiman untuk Coach Teco tampaknya kian dekat lantaran pada pekan ke-22 bakal menantang Persib Bandung.
Laga big match ini pada berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (10/2).
Bali United benar-benar terpuruk pada laga awal putaran kedua Liga 1 2022-2023, laga kontra Persib sepertinya jadi hari penghakiman untuk Coach Teco
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News