Eks Kiper Timnas Sebut Laga Persija vs Bali United Menarik, Sarat Gengsi
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kiper utama Bali United Nadeo Argawinata dipastikan absen pada laga perdana putaran kedua Liga 1 musim 2022-2023.
Pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra memberi kesempatan Nadeo dan striker IIija Spasojevic istirahat memulihkan mental seusai gagal membawa Timnas Indonesia lolos final Piala AFF 2022.
Teco sebagai gantinya memberi tugas eks kiper Timnas Muhammad Ridho mengawal gawang Bali United saat menantang Persija di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (15/1) besok.
“Persija tetaplah Persija dengan nama besar, sejarah yang bagus dengan materi pemain dan pelatih yang bagus.
Pasti pertandingan akan berjalan menarik saat Persija bertemu Bali United,” ujar Muhammad Ridho dilansir dari laman Bali United.
Meski pada putaran pertama Bali United mampu mengalahkan Persija dengan skor 1 – 0 di Stadion Kapten Dipta, Ridho menilai kekuatan Macan Kemayoran, sebutan Persija berubah banyak menjelang putaran kedua.
Apalagi, Persija kali ini bertindak sebagai tuan rumah dan bermain di kandang sendiri.
Skuad Bali United tentu saja harus bekerja keras untuk mendapatkan tiga poin.
Eks Kiper Timnas Indonesia Muhammad Ridho menyebut laga Persija vs Bali United di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu besok berjalan menarik, sarat gengsi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News