Bali United Puji Bonek, Pemandangan di Stadion GBT Bikin Adem

Senin, 05 September 2022 – 06:53 WIB
Bali United Puji Bonek, Pemandangan di Stadion GBT Bikin Adem - JPNN.com Bali
Suasana di Stadion GBT Surabaya seusai laga Persebaya versus Bali United terlihat adem dan rukun. Foto: Baliutd.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Laga pekan kedelapan Liga 1 2022/2023 telah selesai.

Tiap klub kini bersiap menghadapi pekan kesembilan yang bergulir akhir minggu ini.

Namun, bagi Bali United ada kesan tersendiri saat laga tandang ke markas Persebaya, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (2/9).

Bonek dan Bonita, kelompok suporter Persebaya menyambut dengan baik Semeton Dewata yang bertamu ke Stadion GBT.

Meskipun pertandingan berlangsung dengan intensitas tinggi dan berlangsung terbuka, tetapi suasana di dalam stadion berkapasitas 46.806 tempat duduk itu tetap kondusif.

Kedua suporter menyuarakan dukungan kepada tim kebanggaannya masing-masing dengan aman dan terkendali sampai laga selesai.

Bonek dan Semeton Dewata bahkan terlihat dapat berbagi tribune bersama tanpa adanya gesekan satu sama lain.

Meskipun tim kesayangannya tertinggal dan menelan kekalahan di kandang, tetapi para Bonek dan Bonita tetap lapang dada.

Bali United puji kelompok suporter Persebaya Bonek dan Bonita, pemandangan di Stadion GBT Surabaya bikin adem
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News