Bali United Digdaya, Bungkam Persebaya di Stadion GBT, Tempel Ketat Borneo FC
bali.jpnn.com, SURABAYA - Dukungan 600 suporter Semeton Dewata ke Surabaya menyaksikan laga pecan kedelapan Liga 1 2022/2023 Bali United versus Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (2/9) sore tidak sia-sia.
Bali United berhasil mengalahkan skuad Bajul Ijo dengan skor 1 – 0 berkat gol yang dicetak penyerang sayap Privat Mbarga pada menit 33.
Kemenangan dramatis ini secara otomatis mengatrol peringkat Bali United ke posisi runner up klasemen sementara Liga 1 dengan 18 poin.
Bali United menguntit posisi Borneo FC di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan poin sama, beda selisih gol.
Bali United yang menurunkan kekuatan penuh, termasuk kiper utama Nadeo Argawinata, harus berjibaku menahan gempuran skuad Persebaya sejak menit awal.
Mengandalkan serangan cepat Alwi Slamet dkk, Persebaya berusaha membombardir pertahanan Bali United yang dikawal duet Willian Pacheco – Jajang Mulyana.
Namun, serangan itu patah, gagal menjebol gawang Nadeo Argawinata.
Bali United justru balik menekan pertahanan Persebaya yang digalang Leo Lelis dan Rizky Ridho.
Bali United digdaya, bungkam Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, tempel ketat Borneo FC di puncak klasemen sementara liga 1 2022-2023
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News