5 Fakta Duel Big Match Persebaya vs Bali United: Stadion GBT Angker, Awas Rekor Buruk
bali.jpnn.com, SURABAYA - Misi utama Bali United tandang ke Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya bentrok dengan Persebaya pada pekan kedelapan Liga 1 2022, Jumat (2/9), sangat jelas.
Fadil Sausu dkk ingin memperbaiki rekor pertemuan kedua tim yang selama ini kerap berpihak ke Persebaya Surabaya saat kompetisi resmi berlangsung.
Dengan meraih poin sempurna di kandang Persebaya, Bali United mempertahankan empat kemenangan beruntun.
Namun, ada sejumlah fakta menarik yang patut diwaspadai skuad Serdadu Tridatu agar tidak terjungkal di Stadion GBT Surabaya, berikut faktanya:
1.Stadion GBT Angker
Dalam dua kali pertemuan di Stadion GBT, Bali United belum pernah memenangkan pertandingan.
Stadion GBT ternyata sama angkernya dengan Stadion Tambaksari, Surabaya yang pernah menjadi markas skuad Bajul Ijo pada era Galatama dan awal Liga Indonesia tahun 90-an.
5 fakta menarik duel big match antara Persebaya Surabaya vs Bali United, Jumat (2/9): Stadion GBT dikenal angker, dibayangi rekor buruk
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News