Bali United U-18 Bungkam PSM Tanpa Pemain Kunci, Strategi Coach Dede Mantap

Selasa, 30 Agustus 2022 – 21:11 WIB
Bali United U-18 Bungkam PSM Tanpa Pemain Kunci, Strategi Coach Dede Mantap - JPNN.com Bali
Pemain Bali United U-18 Monarchy Andika merayakan gol yang dicetaknya ke gawang PSM Makassar U-18 di ajang EPA 2022. Foto: Baliutd.com

Apalagi, lawan kedatangan dua amunisi baru dari timnas U-16, sedangkan kami tidak bisa menurunkan dua penggawa timnas akibat akumulasi kartu dan sakit.

Kami hanya berusaha memanfaatkan situasi serangan balik dan mencoba mencuri gol dari set piece,” ujar Coach Dede dilansir dari situs resmi klub.

Meski mengandalkan counter attack, skuad muda Bali United beberapa kali melakukan variasi permainan untuk memenangkan laga.

Strategi Coach Dede terbukti berhasil setelah Monarchy Andika mencetak gol ke gawang PSM.

Bali United U-18 juga sukses kembali mengulangi kemenangan seperti pada laga pertama (15/8).

Pada saat itu, Serdadu Tridatu Muda berhasil menang dengan skor akhir 2-0 atas PSM Makassar berkat dua gol Komang Nathan Suarnatya Putra.

“Kami mencoba bermain taktikal yang berbeda daripada pertemuan pertama untuk mengantisipasi kontra strategi yang dilakukan PSM Makassar,” kata Coach Dede.

Coach Dede mengapresiasi kerja keras para pemainnya.

Bali United U-18 membungkam PSM Makassar U-18 dengan skor 1 - 0 tanpa pemain kunci, strategi Coach Dede mantap
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News