Bali United Cetak Rekor Fantastis Seusai Bungkam Persik, Persebaya Wajib Waspada
Kami sudah bisa menyerang sejak babak pertama.
Anak-anak mempunyai beberapa peluang sehingga bisa mencetak satu gol,” ujar pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra.
Menurut Teco, di babak kedua, para pemain Bali United sudah mengetahui harus lebih keluar menyerang dan lebih terbuka.
“Ketika mereka melakukan perubahan sistem dengan memakai tiga center back, kami bisa mencetak banyak gol.
Kami tampil menyerang sejak awal pertandingan sampai selesai laga.
Saya pikir para suporter sangat menikmati jalannya pertandingan,” kata Coach Teco.
Dengan kemenangan ini, tiga poin berharga berhasil diamankan oleh Bali United.
Bali United berencana terbang ke Kota Surabaya seusai kontra Persik Kediri untuk laga tandang pekan kedelapan melawan Persebaya pada tanggal 2 September mendatang. (lia/JPNN)
Bali United mencetak rekor fantastis seusai membungkam Persik Kediri, Persebaya Surabaya wajib waspada
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News