Lawan Bali United Youth di EPA U-16 Berat, Tantang Persebaya hingga PSM

Rabu, 10 Agustus 2022 – 09:59 WIB
Lawan Bali United Youth di EPA U-16 Berat, Tantang Persebaya hingga PSM - JPNN.com Bali
Para pemain Bali United Youth U-16 berlatih di training center Pantai Purnama untuk persiapan laga EPA U-16. Foto: Baliutd.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United Youth U-16 segera memulai kiprahnya di Elite Pro Academy (EPA) U-16 pada 16 Agustus mendatang.

Selama 1,5 bulan pasukan Serdadu Tridatu Muda ini akan berjuang di kompetisi sepak bola usia muda itu.

Bali United Youth U-16 berada di Grup C bersama lima tim muda lainnya.

Mereka adalah Persebaya Surabaya, PSM Makassar, Bhayangkara FC, Madura United, dan PS Barito Putera.

Keenam tim tersebut akan saling beradu kekuatan dan taktik untuk lolos fase grup yang akan memainkan sebanyak tiga putaran dengan lima pertandingan pada masing-masing putaran.

Melihat padatnya jadwal kompetisi dengan total 15 pertandingan yang harus dijalani, tim pelatih Bali United Youth langsung bergerak menyiapkan fisik dan taktik.

Asisten pelatih Bali United Youth U-16 Sandhika Pratama mengatakan fokus menyiapkan kedua aspek tersebut sebelum berangkat ke Jakarta.

“Jadi, untuk EPA tahun ini kami akan bermain pertama kali sesuai jadwal pada tanggal 16 Agustus,” ujar Coach Sandhika Pratama dilansir dari situs klub.

Lawan Bali United Youth diajang di Elite Pro Academy (EPA) U-16 berat, tantang Persebaya, Bhayangkara FC, Madura United, Barito Putera dan PSM Makassar
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News