Darius Sinathrya Puji Stadion Dipta: RANS FC Belajar Banyak dari Bali United
bali.jpnn.com, DENPASAR - Chief Operating Officer (COO) RANS Nusantara FC Darius Sinathrya mengatakan mendapatkan banyak ilmu dalam lawatannya ke Stadion Kapten Dipta.
Mulai dari pembangunan serta perbaikan infrastruktur pertandingan yang mumpuni, pengelolaan tim yang profesional, hingga animo para Semeton Dewata yang luar biasa mendukung perjalanan Bali United di Liga 1.
“Ini jadi pelajaran berharga untuk tim yang baru seperti RANS Nusantara FC,” ujar Darius Sinathrya dilansir dari situs resmi klub.
Darius Sinathrya datang ke Stadion Kapten untuk mendampingi RANS FC bertanding di pekan ketiga kontra Bali United.
Dalam laga tersebut, pasukannya takluk dari Bali United dengan skor 2 – 3.
Pesohor 37 tahun ini lantas mengungkapkan kekaguman akan kualitas Stadion Kapten I Wayan Dipta, setelah mengalami sejumlah perbaikan.
Darius Sinathrya yang pernah mengunjungi Stadion Kapten Dipta pada 2010 silam merasa ada progres positif dan pesat saat ini.
"Ini adalah salah satu stadion terbaik yang ada di Indonesia.
COO RANS Nusantara FC Darius Sinathrya memuji Stadion Dipta: RANS FC wajib belajar banyak dari Bali United
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News