Panpel Rilis Tiket Komunitas Laga Bali United vs Persija, Begini Mekanismenya Semeton
bali.jpnn.com, DENPASAR - Laga perdana antara Bali United versus Persija Jakarta, tinggal menghitung hari.
Merujuk draft jadwal yang dirilis PT Liga Indonesia Baru (LIB), pertandingan big match tersebut bakal digelar di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Sabtu (23/7) mendatang pukul 21.00 WITA.
Kabar baiknya, sejak kemarin (16/7) tiket pertandingan perdana Liga 1 2022/2023 untuk komunitas resmi dijual.
Suporter Bali United bisa membeli tiket pertandingan secara daring.
Adapun syarat masuk ke dalam Stadion Kapten Dipta, Gianyar, masih sama seperti kompetisi Piala AFC 2022 lalu.
Setiap penonton berusia 6-17 tahun wajib menerima dua dosis vaksin, sedangkan usia 18 tahun ke atas harus divaksin ketiga (booster).
Seluruh pembelian tiket yang mempertemukan dua tim sarat prestasi di sepak bola Indonesia ini dapat dipesan via Bali United App.
Dengan catatan setiap Semeton yang telah mendaftarkan ID Bali United App ke PIC komunitas hanya boleh membeli maksimal empat tiket.
Panitia pertandingan akhirnya merilis tiket komunitas untuk laga pembuka Liga 1 2022 antara Bali United vs Persija di Stadion Dipta, begini mekanismenya semeton
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News