Teco Kirim Kabar Gembira dari Brasil, Modal Berharga Bali United di Liga 1

Apa yang diperoleh sangat berguna untuk memperdalam taktik bertanding serta gaya bermainnya kala menjadi juru taktik Bali United mengarungi Liga 1.
Kolektor tiga gelar juara Liga 1 ini mengaku siap menerapkan semua ilmu yang didapatkannya bersama Bali United.
“Pasti setiap pelatih di kelas membagikan pengalaman, ilmu, dan juga pelatihan dari mereka.
Semuanya baru bagi saya agar lebih bagus untuk ke depannya,” kata Coach Teco.
Saat ini Coach Teco tengah dalam perjalanan ke Pulau Dewata untuk kembali mendampingi Bali United mempersiapkan tim jelang Liga 1 2022/2023.
Bali United dijadwalkan akan bertemu Persija Jakarta pada 23 Juli mendatang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Selama Coach Teco di Brasil, seluruh persiapan Bali United jelang Liga 1 2022/2023 diambil alih para asisten pelatih, yakni Antonio Claudio, Yogie Nugraha, Muhammad Rasyid, Marcelo Pires serta Kadek Wardana. (lia/jpnn)
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra kirim kabar gembira dari Brasil, jadi modal berharga Bali United mengarungi Liga 1
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News