Bali United Bikin Persebaya Merana, Ini Rencana Besar Coach Aji

Menurutnya, TC akan dimaksimalkan untuk mengasah kualitas para pemain menjelang Liga 1 bergulir.
Coach Aji menambahkan kekalahan maupun hasil seri yang diperoleh pada laga sebelumnya bakal jadi bahan evaluasi.
Apalagi selama turnamen pramusim, dirinya memainkan semua pemain untuk mencari komposisi terbaik yang akan diturunkan pada kompetisi resmi nanti.
"Ini akan kami evaluasi, ini masih pramusim, tetapi kami punya keyakinan tim kami ini cukup prospek ke depannya," ucap Coach Aji.
Sementara itu, bek sayap Persebaya Altariq Ballah mengatakan timnya itu sempat mendapat banyak peluang ketika menghadapi Bali United.
Namun, keberuntungan menurutnya belum ada di pihaknya meski telah banyak menekan.
"Ini jadi bahan evaluasi ke depannya untuk liga musim depan," papar Altariq Ballah. (antara/lia/jpnn)
Bali United bikin Persebaya merana setelah kalah tipis di laga terakhir babak kualifikasi Piala Presiden 2022, ini rencana besar Coach Aji
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News