Persib vs Bali United: Laga Big Match, Respons Ardi Idrus Tak Terduga
bali.jpnn.com, BANDUNG - Laga match match babak kualifikasi grup C Piala Presiden 2022, Minggu malam ini (12/6) mempertemukan dua tim kakak adik, Persib Bandung dan Bali United.
Meski saling mengalahkan di kompetisi pramusim maupun Liga 1, dalam sejarahnya, hubungan erat Persib Bandung dan Bali United, tidak lekang oleh waktu.
Nyaris tidak pernah terjadi gesekan berlebihan dari dua tim besar ini.
Fakta itu diakui mantan pemain Persib Bandung yang kini berseragam Bali United, Ardi Idrus.
Menurut pemain yang direkrut Bali United dari Persib 10 Mei, semangat persaudaraan akan tetap diusung meski harus bertempur dengan mantan timnya.
Ardi Idrus diketahui membela Persib sejak 2018.
“Hasil akhir tidak bisa diprediksi, yang penting persaudaraan saya dengan Persib, Bobotoh, dan suporter Persib selalu abadi.
Saya menaruh respek dengan Persib,” kata Ardi Idrus dilansir dari situs resmi klub.
Pertandingan Persib Bandung vs Bali United malam ini menjadi laga big match di grup C Piala Presiden, respons Ardi Idrus tak terduga
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News