Bali United Babak Belur di IYC 2021, Tolak Menyerah dari Indonesia All Stars

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United Youth babak belur di turnamen International Youth Championship (IYC) 2021.
Menjalani tiga pertandingan selama fase grup, anak asuh Coach Made Pasek Wijaya jadi bulan-bulanan tim lawan.
Laga terakhir Bali United Youth kontra Barcelona U-18, Minggu (17/4) lalu berakhir dengan skor telak 0 – 4.
Kejuaraan ini pada akhirnya mempertemukan Barcelona dan Atletico Madrid di partai puncak.
Kedua tim muda asal Spanyol ini bakal bertanding di Jakarta International Stadium (JIS) untuk menunjukkan siapa yang layak menjadi juara.
Sedangkan Bali United Youth bakal kembali bentrok kontra Indonesia All Stars untuk memperebutkan juara ketiga, Selasa hari ini (19/4).
Menghadapi laga penting ini, tim pelatih telah melakukan evaluasi, terutama mengantisipasi bola mati yang menjadi titik lemah Bali United saat pertemuan pertama lalu.
“Kami bermain menghadapi tiga tim yang memiliki kualitas dan usia yang berada di atas tim ini.
Bali United babak belur selama mengikuti turnamen IYC 2021, di laga terakhir menolak menyerah dari Indonesia All Stars
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News