Persela Alami Momen Sedih di Laga Terakhir Liga 1, Coach Ragil Kirim Pesan Mengharukan

Selasa, 29 Maret 2022 – 07:40 WIB
Persela Alami Momen Sedih di Laga Terakhir Liga 1, Coach Ragil Kirim Pesan Mengharukan - JPNN.com Bali
Pelatih Caretaker Persela Lamongan Ragil Sudirman. (Liga Indonesia Baru)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Laga terakhir Liga 1 antara PSIS Semarang kontra Persela Lamongan di Stadion Kapten Dipta Gianyar, Selasa hari ini (29/3) tidak berpengaruh bagi kedua tim.

Persela Lamongan sudah pasti degradasi ke Liga 2 musim depan setelah hanya mengantongi 21 poin dari 33 pertandingan.

Sedangkan bagi PSIS Semarang laga sore ini maksimal hanya untuk mengatrol posisinya ke peringkat 7 klasemen Liga 1 menggeser posisi Persija Jakarta.

Bisa dikatakan laga sore nanti menjadi momen paling sedih bagi para pemain Persela yang degradasi ke Liga 2.

Meski hanya jadi ajang pelengkap, Pelatih Caretaker Persela Lamongan Ragil Sudirman mengatakan pemain-pemainnya siap menghadapi PSIS Semarang.

"Yang jelas untuk pertandingan hari ini melawan PSIS Semarang, anak-anak siap main," kata Coach Ragil Sudirman.

Meski laga sore nanti tidak berpengaruh bagi Persela dan PSIS, pelatih yang masuk menggantikan Coach Jafri Sastra ini bakal menyiapkan skuad terbaik.

Persela siap menampilkan permainan terbaik untuk memenangkan pertandingan sore ini sebagai kado terakhir berkiprah di Liga 1.

Persela Lamongan mengalami momen sedih di laga terakhir Liga 1 jelang kontra PSIS Semarang, Coach Ragil kirim pesan mengharukan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News