Preview Arema FC vs Persikabo: Singo Edan Wajib Menang atau Mau Bikin Malu Malang Raya!

Di lain sisi, Pelatih Persikabo Liestiadi meminta Ciro Alves dkk tetap fokus agar tidak kehilangan poin pada laga malam ini.
"Intinya kami ingin mendapat poin, walaupun kami sudah aman, tetapi kami ingin memperbaiki peringkat, juga prestige kita kepada manajemen, suporter dan keluarga kami," ungkap Coach Liestiadi.
Pelatih asal Medan, Sumatera Utara ini menegaskan enggan tragedi saat melawan Persija Jakarta kembali terulang malam ini.
Coach Liestiadi optimistis bisa memetik poin dari Arema FC.
"Di pertemuan pertama berakhir seri, semoga kami tidak kehilangan poin.
Arema FC tim papan atas, jadi banyak pemain bagus.
Walaupun mereka dalam lima laga terakhir menuai hasil yang kurang maksimal, tetapi tetap pemain Arema FC kami waspadai," papar Coach Liestiadi. (lia/jpnn)
Preview Arema FC vs Persikabo 1973: Skuad Singo Edan wajib menang kontra Laskar Padjajaran pada malam ini atau mau bikin malu warga Malang Raya!
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News