Arema FC Tergelincir, Ini Instruksi Coach Teco Jelang Kontra Persipura, Simak

bali.jpnn.com, DENPASAR - Peluang Bali United merebut posisi puncak Liga 1 terbuka setelah Arema FC tergelincir pada pekan 27 kontra Persebaya Surabaya, Rabu kemarin malam (23/2).
Bali United bakal bentrok, Kamis (24/2) malam ini kontra tim juru kunci Persipura Jayapura di Stadion Ngurah Rai, Denpasar.
Tanpa meremehkan kekuatan Persipura yang angin-anginan musim ini, poin sempurna menjadi harga mati bagi Bali United untuk melapangkan jalan menuju tangga juara Liga 1.
Menurut Pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra, Persipura memiliki kombinasi pemain senior sarat pengalaman dan pemain asli Papua yang memiliki kualitas baik.
Persipura adalah tim dengan koleksi juara liga terbanyak.
Meremehkan Persipura sama saja Bali United mengubur diri sendiri.
Baca Juga:
Karena itu, skuad Serdadu Tridatu akan bekerja mati-matian untuk mengamankan tiga poin pada malam ini.
“Persipura adalah tim tradisional dengan tradisi juara di liga Indonesia, yang punya pemain berkualitas khususnya dari Papua dengan skill dan kualitas yang bagus.
Arema FC tergelincir saat bentrok kontra Persebaya, ini instruksi Coach Teco jelang kontra Persipura malam ini, simak
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News