Persiraja Paksa Arema FC Bermain Imbang, Persaingan Puncak Klasemen Liga 1 Kian Panas
bali.jpnn.com, GIANYAR - Ambisi Persiraja memetik poin saat bentrok kontra Arema FC di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Kamis (10/2) malam akhirnya terwujud.
Persiraja sukses menahan imbang Arema FC dengan skor akhir 1 – 1.
Laskar Rencong unggul lebih dulu pada babak pertama melalui tendangan bebas Leo Lelis.
Baca Juga:
Gol balasan Arema FC dicetak oleh Carlos Fortes melalui titik putih di awal babak kedua.
Dengan hasil ini, Arema FC berhasil menggusur Bhayangkara FC dari puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 49 poin.
Poin kedua tim sama, tetapi Arema unggul head to head.
Baca Juga:
Namun, peluang Bhayangkara FC menggusur Arema FC cukup terbuka lantaran lebih sedikit memainkan laga dibandingkan Arema.
Persiraja Banda Aceh masih tertahan di posisi juru kunci klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 12 poin dari 24 laga.
Persiraja Banda Aceh paksa Arema FC bermain imbang, hasil ini memicu persaingan puncak klasemen Liga 1 kian panas
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News