Spaso Bantu Bali United Bekuk Persikabo, Geser Youssef Ezzejjari Puncaki Daftar Top Skor Liga 1
bali.jpnn.com, DENPASAR - Kemenangan telak Bali United atas Persikabo 1973 dengan skor 3 – 0 di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, kemarin malam menjadi berkah bagi striker IIija Spasojevic.
Kembali diberi amanah sebagai kapten tim, penyerang naturalisasi ini ikut membantu skuad Serdadu Tridatu mengalahkan Persikabo 1973 dengan torehan satu gol ke gawang Dicky Indrayana.
Dua gol Bali United lainnya dicetak melalui bek tengah Leonard Tupamahu dan penyerang sayap Stefano Lilipaly.
Dengan tambahan satu gol yang dicetak pada menit 20, Spaso kini memuncaki daftar top skor Liga 1 dengan 15 gol.
Spaso meninggalkan penyerang Persik Kediri Youssef Ezzajjari yang meraih 14 gol.
Kemudian diikuti penyerang Persikabo Ciro Alves dengan 13 gol.
Gelandang energik milik Persebaya asal Jepang Taisei Marukawa dan striker Persija Jakarta Marko Simic berada di peringkat 4 dan 5 dengan 12 gol.
Selain memuncaki top skor Liga 1, Spaso ikut mengantarkan Bali United merangsek ke peringkat ketiga dengan 44 poin.
Penyerang Serdadu Tridatu Spaso ikut membantu Bali United bekuk Persikabo dengan satu golnya. Sapso geser Youssef Ezzejjari puncaki daftar top skor Liga 1
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News