Herman Dzumafo Cetak Brace, Bhayangkara Bungkam Barito 2 - 1

Selasa, 01 Februari 2022 – 21:41 WIB
Herman Dzumafo Cetak Brace, Bhayangkara Bungkam Barito 2 - 1 - JPNN.com Bali
Penyerang Bhayangkara FC Melvin Platje duel dengan kapten Barito Putera Bayu Pradana di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Selasa (1/2). (instagram @psbaritoputeraofficial)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pemain gaek Herman Dzumafo menjadi pembeda di skuad Bhayangkara FC.

Turun sebagai pemain pengganti, pemain naturalisasi yang malang melintang di sejumlah klub besar Tanah Air ini sukses menjadi dewa penyelamat Bhayangkara FC berkat brace yang dicetaknya ke gawang Barito.

Herman Dzumafo mencetak dua gol saat Bhayangkara FC mengalahkan Barito Putera 2-1 pada laga Liga 1 pekan ke-22 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Selasa (1/2).

Sementara itu, gol Barito Putera dicetak sang kapten Bayu Pradana.

Kemenangan ini membuat Bhayangkara FC naik peringkat 1 klasemen Liga 1 dengan 46 poin, sedangkan Barito Putera masih tertahan pada posisi 16 dengan 16 poin dari 22 laga.

Kedua tim bermain terbuka sejak menit awal.

Namun, peluang pertama lahir dari Bhayangkara FC melalui tendangan bebas Anderson Salles pada menit ke-15, tetapi tendangannya masih bisa diamankan kiper Barito Putera Aditya Harlan.

Menit 26, giliran Barito Putera mengancam melalui tendangan bebas Bruno Matos, tetapi tendangannya melambung tipis di atas mistar gawang Bhayangkara yang dijaga Awan Setho.

Penyerang gaek Herman Dzumafo sukses mencetak brace, akhirnya Bhayangkara FC sukses bungkam Barito Putera 2 - 1
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News