PSIS Latihan Intensitas Tinggi Setelah Keok dari Madura United, Respons Coach Dragan Keras

Senin, 31 Januari 2022 – 10:24 WIB
PSIS Latihan Intensitas Tinggi Setelah Keok dari Madura United, Respons Coach Dragan Keras - JPNN.com Bali
Para pemain PSIS Semarang saat latihan di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran, Badung, Bali, beberapa hari lalu. Foto: PSSI.co.id

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pelatih PSIS Semarang Dragan Djukonovic melakukan evaluasi total setelah menelan kekalahan dari Madura United di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Jumat (28/1) lalu.

Tanpa banyak buang waktu, Coach Dragan menggenjot latihan anak asuhnya di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran, Badung, Bali.

Dalam latihan tersebut, Coach Dragan membagi anak asuhnya dalam dua kelompok. 

Pemain PSIS Semarang yang menit bermainnya lebih dari 60 menit diinstruksikan Dragan untuk melakukan recovery training dan melaksanakan ice bath.

Sementara itu pemain yang belum mendapatkan menit bermain dan menit bermainnya kurang dari 60 menit, Coach Dragan menginstruksikan untuk latihan taktikal.

Menurut Coach Dragan, pemain yang menit bermainnya sedikit atau tidak main, tetap diberi latihan taktikal supaya siap kalau sewaktu-waktu diturunkan.

Paling penting memahami taktikal yang Coach Dragan berikan saat latihan dan mengaplikasikanya dalam pertandingan resmi.

Yang kelompoknya tetap latihan seperti biasa, latihan dengan intensitas tinggi.

PSIS Semarang melakukan latihan dengan intensitas tinggi setelah keok dari Madura United, respons Coach Dragan Djukonovic keras
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News