ITDC Update Persiapan MotoGP Mandalika, Fokus Tribun dan Utilitas Pendukung Sirkuit

Sabtu, 15 Januari 2022 – 00:31 WIB
ITDC Update Persiapan MotoGP Mandalika, Fokus Tribun dan Utilitas Pendukung Sirkuit - JPNN.com Bali
Suasana usai perhelatan balap World Superbike 2021 di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, NTB, November 2021 lalu. Foto: ANTARA/Dhimas B.P.

bali.jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Sirkuit Mandalika yang terletak di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) siap menjadi tuan rumah ajang balap kelas dunia, MotoGP 2022.

Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer mengatakan fokus pihaknya saat ini adalah mempersiapkan tes pramusim dan balapan resmi MotoGP.

“Sejumlah pembenahan dan perbaikan di Sirkuit Mandalika yang menjadi syarat dan prasyarat homologasi menjelang MotoGP 2022 terus kami kerjakan,” ujar Abdulbar M. Mansoer.

Beberapa pekerjaan proyek yang saat ini tengah disiapkan oleh ITDC, antara lain menambah kapasitas penonton sejumlah lebih dari 50.000 seats yang ditargetkan selesai pada bulan Maret 2022 sebelum perhelatan MotoGP berlangsung.

Kapasitas penonton ini lebih banyak dibandingkan WSBK 2021 untuk mengantisipasi animo penonton yang tinggi terhadap event balap berkelas dunia ini. 

Selain mengerjakan sejumlah pekerjaan proyek, ITDC Group juga tengah menyiapkan sejumlah kebutuhan utilitas pendukung penyelenggaraan MotoGP.

Antara lain penyediaan air bersih dengan volume 4.800 m3, suplai tenaga listrik untuk sirkuit sebesar 5,19 KVa, dan penguatan kapasitas ICT mencapai 1.000 Mbps pada hari balapan nanti. 

Untuk memastikan kesiapan Indonesia, khususnya NTB dan The Mandalika, Presiden Jokowi menyempatkan datang dua hari lalu.

ITDC terus mengupdate persiapan MotoGP Mandalika. Saat ini ITDC fokus selesaikan tribun dan utilitas pendukung sirkuit
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News