Momota Kesakitan saat Kontra Lakshya Sen, Pilih Mundur dari WTF 2021, Fokus Kejuaraan Dunia

Kamis, 02 Desember 2021 – 03:22 WIB
Momota Kesakitan saat Kontra Lakshya Sen, Pilih Mundur dari WTF 2021, Fokus Kejuaraan Dunia - JPNN.com Bali
Pebulu tangkis Jepang Kento Momota mundur dari babak penyisihan BWF WTF 2021 di Nusa Dua karena cedera. Foto; ANTARA

Pinggang saya tidak bisa memutar untuk melakukan pukulan backhand,” ujarnya.

Dengan kondisinya tersebut, Kento Momota memilih mundur dan fokus menjalani pemulihan agar cederanya bisa segera sembuh dan bisa menjalankan program latihan.

Pasalnya, Kento Momota memasang target mengikuti kejuaraan dunia di Spanyol.

Kento Momota bahkan optimistik bisa bermain di Kejuaraan Dunia dan akan menghabiskan waktunya untuk persiapan.

"Saya tidak kembali ke Jepang, langsung ke Spanyol untuk kejuaraan dunia.

Soal cedera ini, saya tidak tahu bisa pulih sepenuhnya atau tidak, tetapi saya akan berusaha semaksimal mungkin," papar Momota.

Keputusan mundur juga diambil pebulu tangkis Denmark Rasmus Gemke.

Gemke mendadak mundur di gim pertama saat menghadapi rekan senegaranya pebulu tangkis nomor satu dunia asal Denmkar, Viktor Axelsen.

Pebulu tangkis asal Jepang Kento Momota kesakitan saat kontra Lakshya Sen di babak penyisihan grup A. Kento pilih mundur dari WTF 2021, fokus Kejuaraan Dunia
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News