Kebijakan Pro Rakyat Koster Bikin Krama Gianyar tak Berpaling, Optimistis Menang

Minggu, 20 Oktober 2024 – 07:29 WIB
Kebijakan Pro Rakyat Koster Bikin Krama Gianyar tak Berpaling, Optimistis Menang  - JPNN.com Bali
Ribuan masyarakat memberikan dukungan untuk Paslon Koster - Giri memenangkan Pilkada 2024. Foto: Source for JPNN

bali.jpnn.com, GIANYAR - Sekitar dua ribu warga Gianyar menghadiri kampanye terbuka tahap pertama paslon Gubernur dan Wakil Bali Nomor 2 Wayan Koster dan Giri Prasta (Koster-Giri) dan Paket Aman (Agus Mahayastra - AA Gde Mayun) Nomor 1 di Desa Bedulu, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, Sabtu 19 Oktober 2024.

Dalam tatap muka bersama Paslon Koster-Giri dan Paket Aman, perwakilan ribuan warga dari berbagai elemen masyarakat dan asosiasi menyampaikan deklarasi untuk memilih dan memenangkan kedua paslon pada Pilkada Serentak pada Rabu, 27 November 2024.

15 perwakilan warga itu datang dari sektor pekerja pariwisata, seniman, Sekaa Taruna Taruni, Pengusaha Muda Gianyar, petani subak, nelayan dan penenun.

Ada juga pengrajin perak, pemahat patung dan topeng, driver, tokoh masyarakat, pecalang dan lainnya. Mereka diberikan kesempatan untuk menyampaikan langsung aspirasinya.

Mereka langsung naik ke panggung ketika mendapat kesempatan dari pemandu acara, Puja Astawa.

Tak pakai lama, mereka langsung menyampaikan aspirasi dan harapan kepada Koster-Giri dan Paket Aman.

Aspirasi mereka beragam.

Pertama, para perwakilan warga mengapresiasi kinerja Wayan Koster sebagai Gubernur Bali 2018-2023.

Menurut mereka, langkah Koster menerbitkan Perda Bali Nomor 6 tahun 2023 tentang Pungutan Wisatawan Asing (PWA) akan sangat bermanfaat bagi Bali ke depan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News