Made Mahayastra Blak-blakan Ingin 2 Periode Jadi Bupati, Responsnya Mengejutkan
bali.jpnn.com, DENPASAR - Made Agus Mahayastra resmi lengser dari kursi bupati Gianyar.
Politikus PDI Perjuangan ini digantikan Pj Bupati Dewa Tagel Wirasa yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala BPKAD Provinsi Bali.
Meski telah lengser, Ketua DPC PDI Perjuangan Gianyar ini mengaku masih ingin melanjutkan kepemimpinannya di kabupaten berjuluk kota seni sebagai bupati.
Oleh karena itu, pada Pilkada 2024, Made Agus Mahayastra memastikan akan maju untuk melanjutkan periode kedua.
“Harus maju (Pilkada 2024) kalau tidak dua periode ya tidak sukses.
Bupati yang sukses itu dua periode,” kata Made Agus Mahayastra setelah menghadiri proses pelantikan di Gedung Wiswa Sabha Utama Kantor Gubernur Bali di Denpasar, Rabu (20/9).
Made Agus Mahayastra mengaku akan maju bersama wakilnya sekarang, Anak Agung Gde Mayun.
“Ya harus (pasangan dengan Anak Agung Gde Mayun), kami pasangan yang harmonis,” ujar Made Agus Mahayastra lagi.
Ketua DPC PDIP Gianyar Made Agus Mahayastra blak-blakan ingin 2 periode menjadi bupati Gianyar, responsnya mengejutkan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News