KPU Denpasar Konsolidasi Pengamanan Pemilu 2024, Ini Jaminan AKBP Bambang Yugo

Selasa, 29 Maret 2022 – 19:52 WIB
KPU Denpasar Konsolidasi Pengamanan Pemilu 2024, Ini Jaminan AKBP Bambang Yugo - JPNN.com Bali
Kapolresta AKBP Bambang Yugo Pamungkas saat menerima audiensi Ketua KPU Kota Denpasar I Wayan Arsa Jaya dan tim, Selasa (29/3). (Humas Polresta Denpasar)

Secara nasional, KPU akan memilih komisioner baru pada 11 April 2022, sementara masa jabatan KPU Denpasar juga akan berakhir pada Oktober 2023 mendatang.

Terkait hal tersebut, Kapolresta AKBP Bambang Yugo Pamungkas menegaskan akan memberi dukungan pengamanan secara totalitas.

"Pemilu merupakan agenda nasional yang wajib kita amankan sehingga pelaksanaannya harus berjalan dengan aman dan lancar," beber AKBP Bambang Yugo.

Dalam waktu dekat pihaknya juga memastikan akan mengevaluasi pengamanan pemilu di tahun sebelumnya di Kota Denpasar sebagai upaya perbaikan.

"Mari kita bersama menjaga kekompakan untuk menjaga suhu politik yang tetap kondusif," beber Kapolresta AKBP Bambang Yugo Pamungkas. (gie/JPNN)

KPU Denpasar melakukan konsolidasi pengamanan Pemilu 2024 dengan Kapolresta, ini jaminan AKBP Bambang Yugo

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News