Tuan Guru Bajang Sampaikan Tiga Pesan Penting di Muktamar NWDI, Simak Lagi
bali.jpnn.com, LOMBOK TIMUR - Ketua Umum PB NWDI TGH M Zainul Majdi atau akrab disapa Tuan Guru Bajang (TGB) menyampaikan tiga hal penting di sela pembukaan Muktamar pertama yang dibuka secara virtual oleh Presiden Jokowi di Pancor, Lombok Timur, NTB.
Menurut Tuan Guru Bajang, Muktamar NDWI ini untuk mengingat hal-hal yang diwariskan Maulana Syaikh (TGH Muhammad Zainuddin Abdul Madjid) muassis NWDI.
Di dalam kitab suci Al-Quran, Allah perintahkan umat manusia untuk beribadah.
Maka berkhidmat di NWDI diniatkan ibadah dan karena Allah.
“Ada empat hal yang Sidi (guru) Syaikh sampaikan supaya amal ini bernilai ibadah,” terang Tuan Guru Bajang dilansir dari NTB.Genpi.co
Pertama, niat harus baik karena Allah.
Hadis innamal akmalu binniyat, selalu disampaikan dalam setiap majelis.
“Luruskan hati kita dari awal. Karena awalmu adalah akhirmu,” ujar Tuan Guru Bajang.
Tuan Guru Bajang menyampaikan tiga pesan penting di Muktamar NWDI berkaitan dengan ukhawah islamiyah, simak lagi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News